Meulaboh - Bupati Aceh Barat Ramli MS membuka Kongres Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kabupaten Aceh Barat Tahun 2021 yang digelar di gedung B Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Barat, Kamis (1/7).
Kongres IKAPTK Aceh Barat tahun 2021 ini juga turut dihadiri oleh Wakil Bupati Aceh Barat Banta Puteh Syam, Pengurus IKAPTK Kabupaten Aceh Barat, serta para tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aceh Barat Ramli MS menyampaikan rasa bangga atas terlaksananya kongres IKAPTK Kabupaten Aceh Barat tahun 2021 ini.
"IKAPTK ini memiliki tujuan yang mulia yakni untuk meningkatkan kapasitas para anggotanya yang berkompetensi, berkarakter, dan berintegritas dalam membangun bangsa dan negara ini," ujarnya.
Oleh sebab itu, Ramli meminta para anggota yang tergabung dalam IKAPTK ini dapat terus memberikan kontribusi positif kepada daerah khususnya Kabupaten Aceh Barat dengan cara mengayomi serta menyalurkan ilmunya kepada masyarakat guna mewujudkan kemajuan di Bumi Teuku Umar
Lebih lanjut, Ramli menyampaikan bahwa kerangka dasar IKAPTK adalah untuk memperkuat tata kelola pemerintahan dan memberikan pelayanan publik secara prima kepada masyarakat.
"Untuk itu, anggota IKAPTK yang saat ini berada di pemerintahan jangan sampai mengabaikan nilai-nilai dasar tersebut dalam menjalankan roda pemerintahan daerah," paparnya
Ramli mengatakan, tugas Bupati Aceh Barat adalah untuk membina masyarakat dalam menumbuhkan nilai nasionalisme di dalam diri Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Aceh Barat.
"Salah satu cara meningkatkan nasionalisme ini adalah dengan meningkatkan perekonomian rakyat," ujarnya.
"Apabila negara bisa mensejahterakan rakyatnya, maka rasa nasionalisme pun akan ikut meningkat" sambungnya.
Untuk itu, ia mempunyai program pembangunan yang dimulai dari desa baru kemudian membangun kota. Menurutnya, dengan majunya masyarakat desa maka akan diikuti dengan kemajuan kota serta seluruh daerah sehingga diharapkan dengan meningkatnya kesejahteraan rakyat bisa meminimalisir potensi konflik di daerah.
Lebih lanjut, Ramli mengajak kepada segenap anggota IKAPTK untuk turut serta memberikan motivasi kepada masyarakat guna menumbuhkan rasa nasionalisme dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara di tengah era globalisasi ini.
Ramli juga menegaskan kepada para anggota IKAPTK yang saat ini berada di dalam pemerintahan daerah agar jangan pernah mengikuti politik praktis selama menjalankan tugas negara.
"Hal tersebut akan berdampak pada menurunnya kualitas kinerja serta hilangnya profesionalitas ASN," pintanya.
Lebih lanjut, Ramli mendorong kepada para anggota IKAPTK ini agar mampu membuat gebrakan kebijakan yang inovatif serta memperbaiki segala kekeliruan yang terjadi dalam tata kelola pemerintahan daerah.
"Tentunya hal tersebut harus dilakukan dibawah koridor perundang-undangan yang berlaku," ucapnya.
"Semoga IKAPTK bisa selalu menjadi kebanggaan bagi masyarakat dalam meningkatkan kemajuan daerah khususnya di Kabupaten Aceh Barat," tutupnya.
Sementara itu, Plt Ketua Dewan Pengurus Kabupaten Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (DPK IKAPTK) Kabupaten Aceh Barat Tarfin menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan kongres Kabupaten DPK IKAPTK Aceh Barat tahun 2021 ini adalah untuk membahas tata tertib Kongres IKAPTK Aceh Barat serta memilih dan menetapkan ketua DPK IKAPTK.
Ia menyampaikan kongres ini sempat tertunda pelaksanaanya dikarenakan kondisi pandemi Covid 19 yang beberapa waktu lalu sedang mengalami peningkatan kasus aktif di Kabupaten Aceh Barat. Pada akhirnya kongres IKAPTK ini dapat dilaksanakan pada awal bulan Juli ini.
Tarfin berharap kongres IKAPTK tingkat Kabupaten Aceh Barat tahun 2021 ini dapat berjalan dengan lancar serta semakin mempererat tali silaturahmi antar anggota yang tergabung dalam IKAPTK Aceh Barat.