Kabanjahe - Wakil Bupati Karo Theophilus Ginting bersama Ketua DPRD Karo Iriani Br Tarigan, Kapolres Tanah Karo, AKBP Yustinus Setyo, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Karo Fajar Syah Putra, serta perwakilan Dandim 0205/TK Kabupaten Karo D. Marpaung mengikuti arahan Presiden Joko Widodo secara virtual melalui Zoom Meeting di Aula SMPN 1 Kabanjahe, Kamis (16/9).
Dalam arahannya, Presiden Jokowi, saat kunjungan kerjanya di Medan, mengatakan keadaan yang dihadapi saat ini adalah keadaan yang sangat sulit dan hal ini dihadapi oleh seluruh Negara. Kesulitan yang dihadapi adalah permasalahan ekonomi dan kesehatan.
Jokowi meminta kepada seluruh Kepala Daerah dan unsur Forkopimda agar jangan bekerja secara rutinitas, tetapi yang dibutuhkan saat ini adalah kepemimpinan lapangan.
“Kepemimpinan lapangan sangat dibutuhkan saat ini, cek ketersediaan oksigen,cek obat-obatan, cek kasus setiap harinya," ungkap Kepala Negara.
Selain itu, Presiden Joko Widodo juga menuntut setiap daerah agar segera menyuntikkan habis vaksin yang diterima, jangan sampai melakukan penyetokan vaksin.
“Segera habiskan vaksin yang tersedia, begitu datang langsung suntikkan, setelah itu minta lagi," tegasnya.
Sementara itu terkait dengan ekonomi, Presiden mengatakan, daerah harus memperhatikan pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Yang perlu dilakukan adalah realisasi APBD agar perputaran ekonomi semakin baik di masyarakat.
Di akhir kegiatan ditutup dengan pemantauan vaksinasi ratusan pelajar oleh wakil bupati Karo di lapangan sekolah SMPN 1 Kabanjahe.