Kuala Kapuas - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Kapuas menggelar rapat koordinasi terkait persiapan fasilitas rumah karantina di Perumahan New Site Development (NSD).
Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas COVID-19 Panahatan Sinaga, dan turut dihadiri seluruh tim gugus tugas setempat di Aula Bappeda, Jumat (1/5).
Panahatan Sinaga menyampaikan, untuk menyiapkan rumah karantina yang berlokasi di Jalan Pemuda Handel Berkat Makmur sebagai tempat isolasi pasien ODP dan PDP, perlu diperhatikan kebersihan, sarana dan prasarana yang tersedia.
"Keamanan, kebersihan serta sarana dan prasarana akan kita perhatikan di rumah karantina NSD seperti air PDAM, listrik, internet dan lain sebagainya," paparnya.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kominfo yang juga Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Kapuas Junaidi siap memfasilitasi sarana berupa akses internet ke setiap rumah karantina, agar pasien bisa mengakses informasi dan dapat membantu mengatasi kejenuhan selama menjalani masa karantina hingga sembuh.