Tomohon - Wali Kota dan Wakil Walikota Tomohon menghadiri syukuran purna bakti Direktur RSUD Anugerah Tomohon Jerry Petrus Bororing di rumah singgah percepatan penanganan COVID-19 Kota Tomohon, Rabu (1/7).
Dihadiri juga oleh Ketua DPRD Kota Tomohon Djemmy Sundah, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Harold V. Lolowang, Kepala Dinas Kesehatan Daerah Kota Tomohon Deesje Liuw, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Anugerah Tomohon Jerry Bororing dan keluarga bersama jajaran RSUD Anugerah Tomohon.
Pada kesempatan ini juga dilaksanakan serah terima jabatan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Anugerah Tomohon dari Jerry Bororing kepada Simon F. M. Pati sebagai Pelaksana Tugas Direktur RSUD Anugerah Tomohon.
Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan terima kasih sebanyak-banyaknya atas pengabdian dan loyalitas yang telah diberikan Jerry Bororing selama ini dan juga atas tiga tahun pengabdian sebagai Direktur RSUD Anugerah Tomohon.
"Semoga masa pensiun ini dapat dinikmati dengan penuh rasa kebahagiaan dan suka cita," ujarnya.
Selain itu, penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya juga diberikan kepada tenaga medis yang bekerja di Rumah Sakit Umum Daerah Anugerah Tomohon yang telah bekerja keras dalam menyembuhkan pasien yang terkena COVID-19 di Kota Tomohon.
"Semoga kerja keras semuanya membuahkan hasil yang terbaik dalam percepatan penanganan pandemi COVID-19," tambahnya.