Metro - Ketua Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Provinsi Lampung Riana Sari Arinal berkunjung ke Wisata Alas Puri untuk menyerahkan bantuan 100 paket sembako dari Yayasan Bunda Suci.
Pada kunjungan ini juga diberikan 10 paket bantuan budidaya ikan untuk kader posyandu dan masyarakat yang membutuhkan melalui TP PKK Kota Metro.
“Kami juga membagikan 200 face shield bagi anak-anak PAUD, melalui Bunda PAUD Kota Metro. Semoga bantuan ini mampu membantu beban masyarakat dan orang yang membutuhkan,” katanya, beberapa waktu lalu.
Lebih lanjut, Riana yang juga Ketua PKK Provinsi Lampung ini berharap peserta yang ikut sosialisasi mampu menularkan ilmu kepada warga lain.
Sementara itu, Asisten II Pemerintah Kota Metro Yerri Ehwan mengungkapkan rasa senang dan berbangganya atas kunjungan para rombongan.
“Semoga kunjungan ini mampu meningkatkan aktivitas sosial dan ekonomi di Kota Metro, terutama sektor pariwisata,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua PKK Kota Metro Heriyati Pairin mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan.
“Harapan saya bantuan ini dapat disalurkan kepada warga yang belum pernah mendapat bantuan. Dengan adanya COVID-19 tidak hanya di sektor ekonomi saja yang melemah, namun di segi pendidikan dan agama juga turut terhalang,” ujarnya.
Tampak hadir juga Ibu Wakil Ketua DPRD Kota Metro, Ketua Perwosi Kota Metro, Anggota PKK Kota Metro dan para Kader PKK, serta masyarakat Kota Metro.