Buton - Ribuan nelayan di Buton, Sulawesi Tenggara, bakal mendapat bantuan stimulan. Bantuan tersebut bakal digelontorkan Bupati Buton La Bakry untuk sekitar 3.000 nelayan di wilayah setempat yang belum terdata sebagai penerima bantuan dari pemerintah pusat.
"Kelompok nelayan sudah dapat bantuan stimulan dari pemerintah pusat. Tapi dari 4.000-an nelayan, kita dikasih hanya 355 orang. Jadi tinggal 3.000 lebih," kata La Bakry, baru-baru ini.
Meski begitu, ujar La Bakry, bantuan stimulan yang disalurkan untuk nelayan tersebut jumlahnya tidak sama dengan pemerintah pusat, sebab dananya berasal dari Pemerintah Kabupaten Buton.
"Jadi kemarin kita sudah serahkan bantuan untuk tukang ojek Rp 200 ribu per bulan selama tiga bulan. Jadi kita rencanakan kurang lebih sama seperti yang kita sudah serahkan itu," ujarnya.
Meski demikian, ia berharap dengan adanya bantuan ini bisa mendorong stimulan pergerakan perekonomian nelayan di tengah pandemi COVID-19.