Natuna - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna berinisiasi untuk mengkampanyekan cara hidup sehat, salah satunya dengan mengadakan senam sehat. Senam sehat tersebut akan digelar sempena peringatan Hari Olahraga Nasional (HON) ke-73 yang jatuh pada 9 September 2020 mendatang.
Kadispora Kabupaten Natuna Beni Suparta mengatakan kegiatan tersebut adalah inisiasi dari Forum Kota Sehat (FKS) Natuna. Dalam kegiatan tersebut, FKS ingin menggandeng Pemkab untuk sama-sama menyukseskan acara tersebut.
"Awalnya, pelaksanaan senam bersama ini di prakarsai oleh forum kota sehat natuna yang bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Natuna. Dalam hal ini Dispora Natuna dan beberapa Dinas lainnya akan menyukseskan acara senam bersama ini" katanya Kamis, (03/09).
Meskipun Natuna saat ini masih dikategorikan zona hijau, terkait antisipasi penyebaran wabah berbahaya tersebut, Beni menegaskan bahwa dalam pelaksanaan senam nantinya, akan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Dengan adanya kegiatan tersebut, Beni berharap agar pola-pola hidup sehat dimasa COVID-19 ini dapat tersosialisasi dengan baik, dan dapat diterapkan oleh seluruh undangan dan peserta pada acara tersebut.
(Diskominfo/Fera)