Jakarta - Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey menghadiri Presidential Lecture Gerakan Menuju 100 Smart City 2019 yang dilaksanakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI di Balai Sudirman, Jakarta, Rabu (6/11).
Acara yang digelar pemerintah pusat dalam rangka mengimplementasikan Smart City, dimana Kementerian Kominfo bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian PAN dan RB, Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian PUPR, Kantor Staf Kepresidenan dalam menyelenggarakan program "Gerakan Menuju 100 Smart City".
Program ini sendiri akan dilaksanakan secara bertahap dengan melakukan berbagai inovasi dalam memanfaatkan teknologi sebagai aselerator dan alat transformasi dalam meningkatkan pelayanan masyarakat.
Dalam sambutannya, Menkominfo Johnny G Plate mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan suatu wujud yang kuat bahwa Kementerian Kominfo dan pemerintah pusat untuk memberikan dukungan yang kuat demi memastikan Indonesia menuju kota cerdas.
"Pemerintah pusat dalam hal ini berperan dalam penyediaan infrastruktur untuk memungkinkan terwujudnya Smart City Indonesia, dimana waktu yang lalu kita semua telah melihat peresmian optical fiber di bawah laut yang diresmikan Bapak Presiden Joko Widodo, beberapa waktu lalu," kata Johnny.
Johnny mengatakan, Kominfo bersama dengan kementerian dan lembaga-lembaga terkait lainnya mendorong 100 kota dan kabupaten untuk menyusun rencana induk atau masterplan Smart City di daerah masing masing dengan memberikan panduan bagi pemerintah kota/kabupaten dalam memanfaatkan teknologi digital demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Dirjen Aplikasi Informatika Kemenkominfo Semuel Abrijani Pangerapan, Staf Ahli Mendagri, para bupati dan walikota se-Indonesia, para kadis Kominfo se-Indonesia serta undangan lainnya.
Sementara Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey didampingi oleh Kadis Kominfo Kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo dan beberapa pejabat lainnya menyempatkan diri melakukan peninjauan dalam Smart City Expo dan Exhibition yang telah digelar selama 3 hari di Ruang Pameran Balai Sudirman, Jakarta.