Banjarmasin - Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina mendorong percepatan kerjasama diseminasi informasi publik dengan PT IMQ Multimedia Utama, anak usaha Perum LKBN ANTARA.
Hal itu dikatakan Ibnu Sina, saat menerima kunjungan CEO PT IMQ Multimedia Utama Darmadi dan jajaran, serta Kepala Kantor Biro ANTARA Provinsi Kalimantan Selatan Nurul Aulia Badar di Balai Kota Banjarmasin, Selasa (11/1).
Orang nomor satu di Kota Seribu Sungai tersebut berharap kerjasama tersebut dapat terealisasi dalam MoU-PKS untuk kemudian dilanjutkan dengan langkah konkret berupa pemasangan layanan informasi publik luar ruang (videotron).
Dirinya juga berharap melalui kehadiran layanan informasi publik Antara Digital Media ini, informasi tentang Kota Banjarmasin dengan segala inovasi-inovasinya dapat tersebar luas ke seluruh Tanah Air dan juga mancanegara.
Selain itu, Ibnu Sina juga menyatakan ketertarikannya dengan sistem pajak pintar (smart tax) untuk nantinya bisa diterapkan di Banjarmasin dalam rangka memaksimalkan pendapatan asli daerah (PAD).
Sementara itu, CEO PT IMQ Multimedia Utama Darmadi menegaskan betapa pentingnya layanan informasi publik untuk pemerintah daerah di Indonesia, terutama Pemkot Banjarmasin.
"Apa yang kita kerjakan jadi bisa diketahui masyarakat sehingga hadir kepercayaan kepada pemerintah. Selain itu tentunya potensi-potensi yang dimiliki Kota Banjarmasin bisa disebarluaskan untuk menarik investor," pungkasnya.
Turut hadir, Wakil Wali Kota Banjarmasin Arifin Noor Sekretaris Daerah Ikhsan Budiman, Kepala Diskominfotik Windiasti Kartika, serta pimpinan dan sejumlah perwakilan SKPD.